forked from WA-Catalog/id_tn
19 lines
1.6 KiB
Markdown
19 lines
1.6 KiB
Markdown
# Informasi Umum:
|
|
|
|
TUHAN berbicara kepada orang-orang Yerusalem.
|
|
|
|
# Angkatlah matamu dan lihatlah mereka yang datang dari utara
|
|
|
|
Di sini kata "lihatlah" adalah sebuah ungkapan yang diartikan memperhatikan dan menyadari apa yang sedang terjadi. Dan juga "angkatlah matamu" diartikan melihat kepada sesuatu. Terjemahan lain: "Perhatikanlah dan sadarlah terhadap mereka yang datang dari utara". (Lihat: [[rc://id/ta/man/translate/figs-idiom]] dan [[rc://id/ta/man/translate/figs-metonymy]])
|
|
|
|
# mereka yang datang dari utara
|
|
|
|
Ini merujuk pada tentara musuh yang datang dari utara. Terjemahan lain: "tentara musuh datang dari utara" dan "gerakan tentara musuh dari utara". (Lihat: [[rc://id/ta/man/translate/figs-explicit]])
|
|
|
|
# Dimanakah ternak yang diberikan kepadamu, ternakmu yang cantik?
|
|
|
|
Pertanyaan tanpa memerlukan jawaban ini digunakan untuk menekankan pada orang-orang Yehuda yang ditangkap oleh tentara musuh. Pertanyaan ini ditanyakan seolah-olah orang-orang Yehuda sudah ditangkap, meskipun itu belum terjadi. Pertanyaan ini dapat dituliskan menjadi pernyataan untuk masa yang akan datang. Terjemahan lain: "Aku memberikan kepadamu orang-orang Yehuda untuk dijaga, seperti sebuah kawanan ternak domba yang cantik, tetapi tentara musuh akan menangkap mereka. (Lihat: [[rc://id/ta/man/translate/figs-rquestions]] dan [[rc://id/ta/man/translate/figs-pastforfuture]])
|
|
|
|
# ternak
|
|
|
|
Ini membicarakan orang-orang Yehuda sebagai kawanan domba untuk menekankan bahwa pemimpin-pemimpin Yehuda yang seharusnya menjaga mereka dan memelihara mereka. (Lihat: [[rc://id/ta/man/translate/figs-metaphor]]) |