id_gl_id_tw/bible/names/amalekite.md

1.5 KiB
Raw Blame History

Amalek, Orang-orang Amalek

Fakta:

Suku Amalek adalah kelompok suku nomaden yang tinggal di seluruh bagian selatan Kanaan, dari gurun Negev hingga negara Arabia. Kelompok suku ini merupakan keturunan Amalek, cucu Esau.

  • Bangsa Amalek adalah musuh bebuyutan Israel sejak Israel pertama kali datang ke Kanaan.
  • Kadang-kadang istilah ”Amalek” digunakan secara kiasan untuk memaksudkan semua orang Amalek. (Lihat: synecdoche)
  • Dalam suatu peperangan melawan orang Amalek, ketika Musa mengangkat tangannya, orang Israel menang. Ketika dia lelah dan tangannya turun, tangannya mulai kalah. Maka Harun dan Hur membantu Musa tetap mengangkat tangannya sampai tentara Israel berhasil mengalahkan orang Amalek.
  • Raja Saul dan Raja Daud memimpin ekspedisi militer melawan orang Amalek.
  • Setelah satu kemenangan atas orang Amalek, Saul tidak menaati Allah dengan menyimpan sebagian jarahan dan tidak membunuh raja orang Amalek seperti yang Allah perintahkan kepadanya.

Saran terjemahan: Bagaimana menerjemahkan nama-nama)

(Lihat juga: Arabia, David, Esau, Negev, Saul (OT))

Bible References:

Data Kata

  • Strongs: H6002, H6003