id_tn_l3/1pe/04/intro.md

1.4 KiB

Pendahuluan 

1 Petrus 04

Catatan Umum

Struktur dan Format

Beberapa terjemahan meletakkan tiap baris puisi agak ke kanan agar lebih mudah dibaca. BHC (Bebas Hak Cipta) melakukan hal ini pada kutipan puisi Perjanjian Lama dalam 1 Petrus 4:18.  

Konsep Khusus dalam Pasal Ini

Orang-orang bukan Yahudi yang tidak mengenal Allah

Bagian ini menggunakan istilah "Orang-orang bukan Yahudi" untuk menunjuk kepada semua orang-orang bukan Yahudi yang tidak mengenal Allah. Ini tidak termasuk orang-orang bukan Yahudi yang sudah menjadi Kristen. "Hawa nafsu, hasrat, pesta minuman keras, kemabukan, pesta bebas, dan penyembahan berhala" adalah tindakan yang termasuk dalam tindakan orang-orang bukan Yahudi yang tidak mengenal Allah. (Lihat:rc://en/tw/dict/bible/kt/ungodly)

Martir

Jelas sekali bahwa Petrus sedang berbicara ke banyak orang Kristen yang sedang mengalami penganiayaan besar dan menghadapi kematian oleh karena iman mereka.

Beberapa Kemungkinan Kesulitan Terjemahan dalam Pasal Ini

"telah berhenti dari dosa"

Hal ini tidak berarti bahwa setiap orang telah berhenti berbuat dosa. Hal ini akan bertentangan dengan bagian lain dari kitab suci. BHC Dinamis (Bebas Hak Cipta - Dinamis) telah memperjelas makna dari kalimat ini. (Lihat: rc://en/tw/dict/bible/kt/sin)

Tautan:

<< | >>